Lima Kantong
Ketika masih muda Anda tidak perlu takut menjadi miskin. Anda hanya perlu mengetahui bagaimana berinvestasi pada diri Anda sendiri dan meningkatkan kebijaksanaan dan kualitas diri Anda. Berusaha untuk mengetahui hal-hal apa saja yang penting dalam hidup ini di mana kita perlu berinvestasi di dalamnya.
Berapapun penghasilan yang bisa Anda dapatkan dalam sebulan, mulailah agar memisahkan ke dalam 5 kantong. Selalu menjadikan diri Anda bermanfaat bagi orang lain, selalu meningkatkan investasi sosial Anda, membangun relasi dan jaringan pertemanan serta hubungan bisnis, terus mengikuti pembelajaran yang meningkatkan kepercayaan diri Anda, buat rencana liburan ke luar negeri dan laksanakan, karena itu bisa mengembangkan cara pandang Anda, dan terus tingkatkan penghasilan Anda.
Membagi Penghasilan Anda dalam 5 kantong
Sebagai contoh, saat ini Anda mempunyai pendapatan sebulan Rp. 4.000.000,- (4 juta), standar hidup yang cukup baik untuk saat ini. Maka mulailah dengan memisahkan kedalam 5 kantong finansial Anda dengan pembagian sebagai berikut:- Kantong pertama isikan sekitar Rp.1.200.000,-
- Kantong kedua sekitar Rp. 800.000,-
- Kantong ketiga sekitar Rp. 600.000,-
- Kantong keempat sekitar Rp. 400.000,-
- Kantong kelima sekitar Rp. 1.000.000,-
Kantong pertama (Rp.1.200.000,-)
Anda pergunakan untuk biaya hidup. Dengan gaya hidup sederhana, Anda akan membiasakan diri dengan menghabiskan Rp. 40.000,- sehari. Mungkin bisa mulai dengan sarapan semangkuk Mie, sebutir telur dan segelas susu, Kemudian dilanjutkan dengan makan siang sedikit camilan dan sepotong buah, dan ketika makan malam Anda bisa memasak di dapur sendiri dengan 2 macam sayuran dan segelas susu sebelum tidur.Jika dibuat kira-kira biaya untuk makan ini dalam sebulan sekitar Rp. 1.000.000,- sampai Rp. 1.200.000. Untuk Anda yang masih muda, kondisi tubuh Anda tidak akan memiliki banyak persoalan dengan gaya hidup seperti ini.
Kantong kedua (Rp. 800.000,-)
Digunakan untuk memperluas jaringan relasi pergaulan Anda, pertemanan dan hubungan bisnis. Sisihkan sekitar Rp. 200.000,- untuk biaya pulsa Telpon/Handphone, Rp. 600.000,- untuk mentraktir teman Anda 2 kali dalam sebulan. Selalu pastikan bahwa teman yang akan Anda traktir ini adalah orang yang lebih berpengetahuan dari Anda, lebih kaya atau orang yang telah membantu/menolong dalam karir Anda.Selalu lakukan kebiasaan ini setiap bulannya. Setelah satu tahun, akan terlihat lingkaran pergaulan Anda akan memberi nilai tambah yang sangat besar, reputasi, pengaruh dan nilai Anda semakin dikenal sekaligus Anda juga dikenal sebagai orang yang baik dan murah hati.
Kantong ketiga (Rp. 600.000,-)
Sisihkan setiap bulannya sekitar Rp. 100.000,- hingga Rp. 200.000,- untuk belajar dan menambah pengetahuan, misalnya dengan membeli buku, mengikuti training atau pelatihan tertentu. Karena Anda saat ini belum memiliki banyak uang, Anda harus banyak belajar.Dengan rajin membaca buku dan mendapatkan pelajaran dan strategi-strategi yang diajarkan dalam sebuah buku atau pelatihan dan training tersebut, buatlah sebuah cerita rangkuman dengan bahasa Anda sendiri, mengingat dan mempraktekkan apa yang sudah Anda pelajari, kemudian membagikan hasil pembelajaran Anda kepada orang lain sehingga dapat meningkatkan kredibilitas dan daya tarik Anda.
Anda bisa menyisihkan secara bertahap hingga Rp.1.000.000,- untuk mengikuti berbagai pelatihan lanjutan, dengan semakin meningkatnya penghasilan dan simpanan yang lebih besar ikuti pelatihan yang lebih tinggi, karena ketika Anda selalu mengikuti pelatihan-pelatihan yang lebih baik, Anda bukan hanya memperoleh peningkatan pengetahuan, tapi juga bertemu teman-teman yang sejalan dengan Anda yang susah ditemukan ketika tidak dalam event seperti itu.
Kantong keempat (Rp. 400.000,-)
Mulai rencanakan liburan Anda saat ini. Memberi hadiah bagi diri sendiri setidaknya sekali dalam setahun. Dapatkan pengalaman dari apa saja yang Anda amati, mencari cara agar dapat tinggal di penginapan yang dapat menghemat biaya.Dalam beberapa tahun ke depan, Anda sudah mengunjungi beberapa negara yang tentu saja banyak memberi Anda pengalaman yang berbeda-beda, pergunakan pengalaman tersebut untuk mengisi ulang diri Anda, yang dapat membuat Anda selalu memiliki semangat dan gairah dalam bekerja serta rencana lain yang lebih menantang.
Kantong kelima (Rp. 1.000.000,-)
Berinvestasi. Jadikan 1 juta ini modal usaha. Misalnya Anda gunakan untuk usaha kecil-kecilan, atau mencari peluang bisnis dengan modal yang kecil tapi tetap bisa mendapat peluang penghasilan yang besar, karena dengan modal yang kecil, tentu lebih aman. Anda bisa mulai dengan mencari toko atau agen grosir dan temukan barang yang bisa dijual lagi.Sekalipun misalnya nanti ternyata usaha Anda tersebut tidak jalan, Anda tidaklah terlalu banyak kehilangan uang, namun bila ternyata justru mulai menghasilkan, hal tersebut sangat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan keberanian Anda dan mendapatkan sebuah pengalaman baru dalam berbisnis atau membuka usaha.
Saat penghasilan semakin meningkat, mulailah membeli produk investasi jangka panjang dan lindungi kondisi keuangan dan keluarga Anda sehingga apapun yang terjadi Anda akan selalu memiliki cukup uang dan kualitas hidup Anda tidak merosot.
Nasehat
Setelah Anda lakukan cara hidup seperti diatas selama 1 tahun dan ternyata penghasilan Anda masih tetap Rp. 4.000.000,- artinya Anda tidak bertumbuh, atau Anda dengan sengaja telah merubah skenario diatas sedemikian rupa sehingga melenceng dari target yang diharapkan.Maka seharusnya Anda malu dengan diri sendiri, jadi sekarang pergilah ke supermarket dan beli sepotong tahu yang paling keras. Bawa pulang ke rumah, kemudian lemparkan itu ke kepala Anda sendiri karena Anda pantas mendapatkannya!
Tetapi meskipun ternyata penghasilan Anda meningkat menjadi Rp. 6.000.000,- Anda masih perlu bekerja keras lagi. Anda harus mencari kerja sambilan tambahan. Sebaiknya Anda menemukan pekerjaan dibidang penjualan (sales). Melakukan penjualan itu sangat menantang, sekaligus cara tercepat untuk Anda agar memiliki kemampuan menjual, karena ini akan menjadi ketrampilan yang sangat mendasar yang dapat dibawa sepanjang karir Anda.
Semua pengusaha sukses adalah juga seorang penjual, karena memiliki kemampuan untuk menjual mimpi dan visi mereka agar dijalankan dan menjadi kenyataan pencapaian pada akhirnya.
Saat melakukan penjualan, Anda akan bertemu dengan orang-orang yang suatu saat nanti akan sangat berguna bagi karir Anda. Begitu memasuki dunia penjualan, Anda akan segera belajar apa yang bisa dijual dan apa yang tidak.
Pergunakan ketajaman kemampuan tersebut untuk mendeteksi keinginan pasar sebagai dasar untuk menjalankan bisnis Anda dan mengidentifikasi produk mana saja yang akan sukses di masa yang akan datang.
Penampilan tentu sangat penting, tetapi belilah baju dan sepatu secukupnya saja, karena Anda bisa membelinya setiap saat setelah Anda kaya kelak. Tabunglah uang Anda dan belikan hadiah bagi orang-orang yang Anda kasihi dan ceritakanlah rencana dan target finansial Anda. Jelaskan pada mereka mengapa Anda begitu berhemat. Beritahu pada mereka bagaimana usaha dan tujuan untuk meraih impian yang Anda cita-citakan.
Setiap pengusaha membutuhkan bantuan, karena itu tawarkan diri Anda untuk bekerja paruh waktu disetiap kali ada kesempatan. ini akan mengasah Anda dan selalu meningkatkan kemampuan Anda. Anda akan merasakan mulai menjadi orang yang fasih dalam berkata-kata dan bergerak semakin dekat dengan tujuan keuangan Anda.
Setelah dua tahun, seharusnya penghasilan Anda akan meningkat setidaknya Rp. 10.000.000,- atau paling meleset sekitar Rp. 6.000.000,-. Jika kurang dari itu Anda tidak akan dapat bertahan dengan naiknya inflasi.
Dengan tetap menjaga keseimbangan ini, secara bertahap Anda akan mulai memiliki surplus. Ini adalah salah satu siklus dalam hidup Anda. Tubuh Anda akan semakin sehat dan kuat karena semakin mendapatkan banyak nutrisi dan perawatan. Teman-teman akan semakin banyak dan sekaligus akan mulai memiliki koneksi yang lebih berharga.
Anda juga akan mendapatkan kesempatan mengikuti pelatihan yang lebih bergengsi yang dapat membuka peluang mendapatkan proyek yang lebih besar, kesempatan yang lebih besar dan dengan segera Anda akan menyadari bahwa impian-impian Anda, kebutuhan untuk membeli rumah, mobil dan mempersiapkan dana pendidikan keluarga Anda akan mulai terwujud.
Inspirasi
Kehidupan dapat dirancang. Karir dapat direncanakan. Kebahagiaan dapat dipersiapkan. Anda harus mulai merencanakan saat ini. Ketika Anda miskin, habiskan lebih sedikit waktu di rumah dan lebih banyak waktu di luar. Ketika Anda kaya, tinggallah di rumah lebih banyak dan lebih sedikit di luar.Ini adalah seni dalam kehidupan. Ketika Anda miskin, pergunakanlah uang Anda untuk orang lain. Ketika Anda kaya, pergunakanlah uang Anda untuk diri Anda sendiri. Banyak orang melakukan kebalikannya.
Ketika Anda miskin, berbuat baiklah pada orang lain. Jangan menghitung-hitung. Ketika Anda kaya, Anda harus belajar untuk membiarkan orang lain berbuat baik pada Anda. Anda harus belajar berbuat baik pada diri Anda sendiri lebih lagi.
Ketika Anda miskin, Anda harus terbuka dan membiarkan orang lain memanfaatkan kelebihan-kelebihan Anda. Ketika Anda kaya, Anda harus menjaga diri Anda dan jangan membiarkan orang memanfaatkan Anda. Hal-hal ini adalah cara hidup yang rumit yang tidak banyak dimengerti oleh orang.
Ketika Anda miskin, pergunakan uang Anda supaya orang lain dapat melihatnya. Ketika Anda kaya, jangan menunjukkannya untuk menyombongkan diri. Pergunakanlah uang Anda diam-diam untuk diri Anda sendiri. Ketika Anda miskin, Anda harus suka memberi.
Ketika Anda kaya, Anda tidak boleh terlihat menghambur-hamburkan uang Anda. Kehidupan Anda mungkin sudah mencapai kepenuhannya. Anda harusnya sudah mengalami ketentraman pada tingkatan ini.
Tidak ada salahnya dengan menjadi muda. Anda tidak perlu takut menjadi miskin. Anda perlu mengetahui bagaimana berinvestasi pada diri Anda sendiri dan meningkatkan kebijaksanaan dan kualitas diri Anda. Anda hanya perlu mengetahui hal-hal apa saja yang penting dalam hidup ini di mana kita perlu investasi di dalamnya.
Anda juga perlu mengetahui apa saja yang perlu Anda hindari sehingga Anda tidak perlu menghamburkan uang Anda untuk hal-hal tersebut. Ini adalah inti dari disiplin.
Usahakan untuk tidak menghamburkan uang untuk pakaian, tetapi belilah beberapa setelan yang berkelas. Usahakan untuk tidak sering makan di luar. Jika Anda harus makan di luar, pastikan Anda langsung membayar tagihannya.
Ketika Anda mentraktir orang lain makan, pastikan mereka adalah orang-orang yang memiliki impian yang lebih besar dari Anda dan bekerja lebih keras dari Anda.
Ketika biaya hidup tidak lagi menjadi masalah, ingatlah untuk menggunakan uang Anda untuk mengejar impian-impian Anda. Rentangkanlah sayap Anda dan beranilah untuk bermimpi! Pastikan Anda memiliki hidup yang luar biasa!
Tulisan ini dicontek dari pengajaran Li Ka-shing yang sangat menginspirasi
tentang bagaimana bisa membeli mobil dan rumah dalam 5 tahun.
Mantap sekali.
BalasHapus