Strategi Investasi

Strategi Investasi

Strategi Berinvestasi
Berinvestasi kerap kali dilakukan dengan cara yang salah: tanpa strategi dan tujuan. Banyak yang hanya latah alias ikut-ikutan, atau takut dianggap ketinggalan zaman kalau tidak berinvestasi, menjadikan investasi sebagai gengsi-gengsian semata.

Padahal jika ditekuni secara serius, berinvestasi dapat mendatangkan keuntungan yang banyak, dan sebaliknya, jika dilakukan asal-asalan, Anda bisa kehilangan uang banyak. Jadi, apa langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam menetapkan sebuah tujuan investasi?

Spesifik

“Jika Anda ingin memiliki rumah idaman, maka yang harusnya Anda lakukan adalah mencari tahu informasi seputar rumah tersebut,” kata seorang pakar investasi.

Dengan langsung merasakan, menempel gambar-gambar tersebut di buku impian (dream book), di dinding, di atas meja kerja atau rumah kita, tujuan itu akan lebih terpatri di sanubari ketimbang hanya dipikirkan. Sesuatu yang diulang-ulang atau afirmasi lebih terekam dalam alam bawah sadar kita.

Terukur

Anda memerlukan langkah terukur dalam membuat tujuan investasi. Pikirkan secara matang kebutuhan akan sebuah produk investasi tersebut, apakah sesuai dengan kemampuan keuangan kita atau justru akan meruntuhkan pondasi keuangan sehari-hari?

Sebagai contoh, investasi berupa asuransi tiap bulan membutuhkan komitmen kita untuk membayarnya. Besaran premi asuransi haruslah disesuaikan dengan kemampuan pendapatan kita.

Cara mewujudkan

Yang juga tidak kalah penting, apakah kita ingin membeli rumah tersebut dengan cara tunai atau kredit. Jika kredit, apakah Anda bisa mencicil? Rumusnya adalah tidak boleh melebihi 30 persen dari penghasilan Anda.

Jika dipaksakan lebih dari itu, konsekuensinya adalah tingkat kehidupan kita ditekan. Jika sudah menentukan hendak berinvestasi, langkah berikutnya adalah mulai mewujudkannya. Semakin dini kita berinvestasi, semakin besar peluang kita untuk memperbesar jalan kesuksesan di masa yang akan datang.

3 Investasi yang Paling Menguntungkan

Berinvestasi melalui properti / tanah

Investasi properti dapat berupa rumah tempat tinggal, kontrakan, ruko, kos, gedung, dan lain sebagainya. Investasi ini memang mengharuskan memiliki modal yang besar, karena menghasilkan keuntungan yang besar pula. Survei membuktikan bahwa hampir setiap tahun ada kenaikan harga tanah karena kebutuhan akan tempat seiring bertambahnya jumlah penduduk.

Berinvestasi melalui emas

Nilai emas yang selalu naik merupakan investasi yang cukup menggiurkan. Selain itu, emas juga mempunyai sifat yang relatif mudah dicairkan sehingga bisa digunakan pada saat ada kebutuhan yang begitu mendesak.

Berinvestasi melalui bisnis

Bisnis salah satu solusi dalam menginvestasikan uang anda. Bahkan, untuk memulainya juga cukup mudah. Ada yang menjalankannya secara offline dan online melalui internet. Ada bisnis konvensional dan bisnis modern seperti halnya bisnis jaringan. Jika dilakukan dengan fokus dan serius, bisnis dapat menghasilkan keuntungan yang berlipat, contohnya bisnis makanan.
DAFTAR ISI | DAFTAR PENYAKIT | DAFTAR PRODUK HDI | DAFTAR MEMBER HDI

PEMESANAN:
Tlp./WA. 0821 9496 6109


0 komentar :
Posting Komentar

COVID-19 Masih Mengintai

Meski berbagai aktivitas di ruang publik perlahan diperbolehkan dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), kita harus tetap waspada karena a...

PROMO BULAN INI!

Dapatkan Diskon harga yang menarik!
===============
GRATIS ONGKIR (GOSEND/GRAB, DLL) SETIAP BELANJA MINIMAL 800 RIBU
===============
INFO CEPAT
Hub. Tlp/WA 0821 9496 6109







  1. Promo-Promo lain yang tersedia (EASI STARTER SET), bisa langsung menghubungi WA Admin:

POPULAR POSTS

Recent Comments

DAFTAR MEMBER HDI Scan / klik disini:

Panduan Registrasi Online:
Cara Mendaftar Menjadi Member HDI