Bebas Serak
Gangguan tenggorokan sering ditengarai dengan tenggorokan yang mengalami peradangan dan terasa perih, serta disertai dengan gejala batuk. Penyakit ini juga kerap dijadikan indikasi awal tubuh kita terserang penyakit. Sebelum terkena flu, biasanya kita akan merasa tenggorokan yang gatal dan perih.
Saat pergantian musim seperti sekarang ini, gangguan tenggorokan atau sering disebut Faringitis menjadi penyakit langganan. Perubahan cuaca memang paling kerap mempengaruhi kesehatan, terutama pada bagian saluran pernapasan.
Mengapa? Selain karena debu dan pergantian cuaca yang melemahkan kondisi tubuh, bakteri dan virus pun berkembang biak dengan baik pada saat ini.
Radang Tenggorokan
Radang tenggorokan disebabkan oleh dua faktor utama penyebab, yaitu karena infeksi dan non infeksi. Radang tenggorokan yang paling kerap dialami adalah radang tenggorokan akibat infeksi.Tenggorokan akan merah dan meradang karena terinfeksi virus Influenza, virus campak, dan sebagainya. Infeksi juga dapat disebabkan oleh bakteri. Bakteri jenis Streptococcus adalah bakteri yang paling sering menyerang sekitar faring.
Saat terinfeksi, pangkal tenggorokan akan terdapat bintik putih yang sekitarnya berwarna merah meradang. Tenggorokan juga dapat meradang akibat penyakit non infeksius, seperti alergi, terlalu banyak makan makanan pedas, asap rokok, kurang minum, dan akibat naiknya asam lambung ke esophagus atau secara medis disebut GERD (Gastroesophageal Reflux Disease).
Tidak Harus Obat, Pelega Saja Cukup
Jika sudah mengalami radang tenggorokan, badan akan menjadi demam dan terasa meriang. Biasanya, dokter pun akan memberi obat analgesik, anti-inflamasi, dan tentu saja antibiotik. Obat-obatan kimiawi tersebut tentu mempunyai efek negatif bagi tubuh, terutama organ liver dan ginjal. Antibiotik kimia juga cenderung membuat bakteri tahan sehingga pada kasus selanjutnya, dibutuhkan dosis antibiotik yang lebih tinggi.Pelega tenggorokan yang banyak terdapat di pasaran bisa dimanfaatkan untuk mengatasi radang tenggorokan ringan. Hanya untuk penderita Diabetes, gula pada permen tersebut perlu diwaspadai. Lebih bijaksana jika mengonsumsi permen alami dan aman bagi semua, termasuk penderita Diabetes. Coba hisap HDI Proliz deh.
Ini Dia, Solusi agar Bebas Serak
HDI Proliz merupakan pelega tenggorokan berbentuk lozenges (permen hisap), yang mengandung bahan-bahan alami seperti propolis, licorice, dan menthol. Propolis sudah terbukti sebagai bahan antioksidan, antibakteri, antijamur, dan antivirus sehingga dapat menghambat pertumbuhan kuman Streptococcus pneumoniae dan Streptococcus Beta Group A yang merupakan biang radang tenggorokan.Licorice atau akar wangi (Jawa: Adas Wangi) sudah sejak dahulu kala dikenal sebagai tanaman yang berguna menyegarkan mulut dan melawan bau tidak sedap. Dan, kandungan menthol alami pada Proliz sangat berguna memberi kesegaran pada mulut. Hasilnya, selain bebas dari kuman, mulut dan tenggorokan Anda pun akan segar sepanjang hari.
0 komentar :
Posting Komentar