Kegemukan

Kegemukan

kegemukan
Salah satu permasalahan gaya hidup yang makin banyak dialami oleh masyarakat modern adalah obesitas alias kegemukan. Dahulu, kegemukan dipandang sebagai masalah sepele yang tak perlu mendapat perhatian serius.

Saat ini, saking makin banyaknya orang yang mengalaminya obesitas mulai dipandang sebagai sebuah gangguan kesehatan. Bahkan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mendeklarasikannya sebagai epidemik global. Tidak saja di negara-negara maju, tetapi juga di negara-negara berkembang, termasuk Indonesia.

Sekitar 300 juta orang di seluruh dunia saat ini mengalami penyakit yang dulu sering dianggap sebagai “penyakit orang kaya. Makanan yang masuk dalam kategori fast food awalnya dianggap sebagai satu-satunya biang obesitas. Tetapi, makin ke sini, mulai dipahami bahwa akar dari permasalahan ini adalah gaya hidup. Bukan hanya sekedar pola makan, tetapi pola hidup.

Tak Jaman Lagi, Yang Gemuk itu Sehat

Pernah ada kalanya orang berpandangan bahwa orang yang sehat itu ya yang gemuk. Itulah sebabnya, dahulu kita sering menilai bayi yang sehat itu adalah bayi yang montok dan gemuk. Semakin gemuk seorang bayi, semakin menggemaskan dan orang akan dengan mudah menilai bahwa anak itu sehat.

Memang, tidak serta merta kemudian menilai bahwa semua orang gemuk pastilah tidak sehat. Dengan kacamata medis, seseorang dikatakan menderita obesitas adalah mereka yang memiliki berat badan 20% lebih tinggi daripada nilai kisaran berat badan normal. Berat badan normal diperoleh dengan menghitung nilai Body Mass Index (BMI), yaitu perbandingan antara berat badan dengan tinggi badan.

Awal Mula Berbagai Penyakit

Banyak orang yang mempunyai motivasi diet agar memiliki tubuh yang enak dipandang mata. Alasan itu tentu saja boleh, tapi ada yang lebih penting, yaitu motivasi kesehatan. Obesitas secara langsung berbahaya bagi kesehatan.

Apa sajakah penyakit yang menghantui orang dengan obesitas? Sebut saja Diabetes (Tipe 2), Hipertensi, Stroke, Penyakit Jantung Koroner, Kanker, dan masih banyak lagi penyakit, termasuk penyakit persendian
akibat menahan berat badan yang terlalu berat. Selain berbagai penyakit serius tersebut, jika diperhatikan, seseorang yang mengalami kegemukan cenderung lebih mudah sakit, seperti flu, infeksi saluran pernafasan, dan beberapa penyakit lain.

Obesitas Menurunkan Imunitas

Penelitian baru-baru ini menemukan korelasi antara obesitas dengan sistem imunitas tubuh. Seseorang yang mengalami kegemukan daya tahan tubuhnya relatif lemah. Meski tidak berefek secara langsung, kegemukan menyebabkan terganggunya fungsi kekebalan tubuh, terutama terhadap penyakit akibat infeksi.

Dilansir dari tulisan Stephanie F. Deivert dan Mildred K. Fleetwood, PhD, ahli imunologi dari Penn State University, sebenarnya hubungan antara obesitas dan imunitas lebih mengarah pada gaya hidup. Pola makan orang dengan obesitas cenderung tinggi kalori dan rendah serat. Mereka sering mengonsumsi gula dan lemak sehingga terjadi peningkatan gula darah yang dapat menyebabkan kerusakan oksidatif.

Kerusakan oksidatif adalah suatu kondisi saat tubuh kelebihan senyawa oksigen reaktif dibandingkan dengan kemampuan tubuh untuk mendetoksifikasi sel. Itulah mengapa orang gemuk lebih berpeluang mengalami penyakit infeksi.

Selamat tinggal Obesitas!

Jika Anda ingin mengucapkan selamat tinggal kepada obesitas, maka menjaga pola makan seimbang dengan diet makanan tinggi serat dan antioksidan (buah dan sayuran) adalah keharusan.

Mengonsumsi makanan yang sarat dengan protein untuk membantu menjaga kinerja sistem kekebalan tubuh dan mengonsumsi beragam makanan dengan mikronutrisi adalah wajib.

Produk HDI Untuk Obesitas

Salah satu suplemen yang direkomendasikan adalah HDI Bee Propolis dan HDI Polenergy 520.
Salah satu bahan istimewa yang terdapat dalam HDI Bee Propolis adalah vitamin B3 (niacin/niacinamid) yang dapat membantu menurunkan kadar lemak dan kolesterol serta kandungan antioksidan yang tinggi dalam bee propolis akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah ditembus oleh virus.
Sementara HDI Pollenergy 520 membantu memberikan energi dan meningkatkan stamina pada saat sedang menjalani diet.

Dengan mengonsumsi kedua produk perlebahan ini secara rutin dan teratur, nantinya Anda akan terhindar dari berbagai macam penyakit akibat dari obesitas.
DAFTAR ISI | DAFTAR PENYAKIT | DAFTAR PRODUK HDI | DAFTAR MEMBER HDI

PEMESANAN:
Tlp./WA. 0821 9496 6109


   3 komentar :
  1. bagus,sungguh bermanfaat. Dengan olahraga bisa menghindari kita dari kegemukan. Dulu, tubuh gemuk dianggap sehat dan perlambang makmur. Sepertinya pemahaman itu harus dihilangkan segera. Selain kurang enak dipandang mata, tubuh gemuk malah berisiko terkena berbagai penyakit, mulai dari diabetes mellitus, jantung hingga stroke. Untuk keadaan seperti ini, olahraga ada aturannya seperti Pilih sumber protein rendah lemak seperti ayam, ikan, putih telur.
    Biasakan makan dengan pola small feeding but frequent, yakni makan dalam jumlah sedikit tapi sering.

    Sumber: udoctor.co.id

    BalasHapus
  2. Betul Pak Zaki Dinul...harus dibarengi dengan olahraga yang teratur...

    BalasHapus
  3. Yogyakarta, Aktual.com – Obesitas (kelebihan berat badan) perlu mendapatkan perhatian serius, karena kasus kegemukan di dunia mengalami peningkatan dari waktu ke waktu, kata Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Duta Wacana Yogyakarta Jonathan Willy Siagian.

    “Peningkatan itu (kelebihan berat badan) cukup mengkhawatirkan, karena obesitas ditengarai menjadi salah satu penyebab kematian yang cukup signifikan pada abad ke-21 ini,” katanya pada kuliah tamu dan diskusi tentang obesitas di Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) Yogyakarta, Jumat (7/8).

    Akademisi: Obesitas Perlu Mendapat Perhatian Serius

    BalasHapus

COVID-19 Masih Mengintai

Meski berbagai aktivitas di ruang publik perlahan diperbolehkan dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), kita harus tetap waspada karena a...

PROMO BULAN INI!

Dapatkan Diskon harga yang menarik!
===============
GRATIS ONGKIR (GOSEND/GRAB, DLL) SETIAP BELANJA MINIMAL 800 RIBU
===============
INFO CEPAT
Hub. Tlp/WA 0821 9496 6109







  1. Promo-Promo lain yang tersedia (EASI STARTER SET), bisa langsung menghubungi WA Admin:

POPULAR POSTS

Recent Comments

DAFTAR MEMBER HDI Scan / klik disini:

Panduan Registrasi Online:
Cara Mendaftar Menjadi Member HDI